Anak Malas Menyikat Gigi? Ini Triknya!

Table of Contents
anak malas menyikat gigi

Para orang tua sedang kesulitan menghadapi anak yang susah sikat gigi? Yuk, coba perhatikan trik berikut ini!

Menyikat Gigi Bersama-sama

Butalah rutinitas menyikat gigi bersama anak, misalnya setiap sebelum tidur pada malam hari. Jangan lupa untuk menciptakan suasana nyaman dan menyenangkan bagi anak, seperti menirukan suara hewan atau membuat ekspresi yang lucu supaya anak tidak bosan menyikat gigi.

Beri Contoh Menyikat Gigi yang Benar

Cara menyikat gigi yang benar ketika lidah, gusi, gigi atas, bawah, maupun belakang bersih sempurna. Pada akhir sesi, periksalah gigi anda dan anak ke cermin. Lakukanlah sambil tersenyum gembira sebagai tanda anda berdua telah berhasil menyikat gigi dengan baik dan benar.

Buat Permainan yang Menyenagkan

Jelaskan kepada anak manfaat menjaga kebersihan mulut dari bakteri yang berasal dari sisa makanan. Cobalah bermain peran dengan anak supaya kegiatan menyikat gigi menjadi lebih menyenangkan. Seperti anak menjadi super hero yang bertugas membasmi kuman di dalam mulut.

Biarkan Anak Melakukannya Sendiri

Umumnya, anak-anak ingin melakukan semuanya sendiri. Karena itu, biarkan mereka memilih jenis sikat gigi, pasta gigi, membuka tutup, meletakan pasta gigi pada tempatnya sendiri. Dengan cara ini, kemampuan anak juga akan berkembang lebih baik.

Post a Comment