Floating Bubble Effect (Membuat Gelembung) di Canva
Floating Bubble adalah efek gelembung melayang yang berada pada sebuah gambar atau objek. Dalam sebuah desain grafis efek gelembung bisa digunakan pada sebuah background.
Kali ini kita akan membuat sebuah gelembung menggunakan aplikasi canva. Tutorial canva kali ini bukan hanya sekedar membuat gelembung, namu lebih spesifik yaitu bagaimana cara membuat efek gelembung melayang (floating bubble).
Tidak hanya efek gelembung biasa, kita juga akan membuat gelembung sabun di canva biar warnanya tidak transparan/bening. Selain itu, saya juga menyediakan keywords atau kata kunci elemen gelembung (bubble element) di canva.
Cara membuat bubble atau gelembung di canva sangat bagus jika dipadukan dengan gambar atau foto di dalam gelembung.
Cara membuat bubble atau gelembung di canva sebagai berikut:
1. Buka aplikasi canva, kemudian buat halaman baru.
2. Masukan sebuah gambar, di sini saya mengambil gambar dari elemen canva dengan kata kunci "nature reflection". Selanjutnya download gambar tadi.
3. Masukan sebuah bingkai atau frame, letakan di tempat sesuai keinginan kamu.4. Masukan gambar yang telah di download tadi, kemudia sesuaikan hingga sama persis dengan gambar yang berada di belakang bingkai.
Post a Comment